Workshop Penulisan Proposal Riset Mendukung Percepatan Kelulusan Berkualitas
Jakarta, 8 Agustus 2023 — Kampus sebagai salah satu ujung tombak agen perubahan, memiliki peran penting dalam menghasilkan lulusan berkualitas. Lulusan berkualitas juga tampak dari hasil karya ilmiah yang dihasilkan oleh mahasiswa ketika menyelesaikan tugas akhir sebagai syarat kelulusan. Oleh sebab itu, mahasiswa dituntut untuk memiliki kemampuan dalam menulis proposal penelitian yang berkualitas.
Untuk itu, pada tanggal 8 Agustus 2023, Prodi Jurnalistik mengadakan Workshop Penulisan Proposal Riset dengan dua pendekatan, yaitu penyampaian materi oleh narasumber dan dilanjutkan dengan kegiatan pendampingan (coaching) oleh dosen prodi Jurnalistik sebagai narasumber sekaligus fasilitator.
Siti Nurbaya, narasumber kegiatan ini mengatakan bahwa workshop ini ditujukan untuk membantu mahasiswa yang masih mengalami kebingungan dalam penyusunan proposal, khususnya dalam segi cara penulisan proposal yang mumpuni.
Demikian juga yang disampaikan oleh Fauziah Muslimah, narasumber kedua sekaligus fasilitator, bahwa mahasiswa kerap kali mengalami kesulitan dalam menemukan topik dan mengaitkan topik dengan teori.
Bintan Humeira, menyatakan, "Karya tulis ilmiah atau skripsi yang baik membutuhkan tidak hanya kemampuan akademik dalam pemahaman teori, namun juga kompetensi menyampaikan dalam bentuk tulisan yang efektif,” ujar Ketua Prodi Jurnalistik FDIKOM saat membuka acara yang berlangsung di ruang teater lantai enam FDIKOM, Jakarta, Selasa (8/08/2023).
Ia melanjutkan, kegiatan ini juga sebagai dukungan untuk target pencapaian kelulusan tepat waktu bagi mahasiswa prodi jurnalistik. Lulusan tepat waktu menjadi indikator penting dalam meningkatkan akreditasi prodi menjadi unggul.
Dengan model workshop yang dilakukan secara pendampingan oleh fasilitator, diharapkan peserta workshop dalam menyerap materi dan melatih kemampuan penulisannya sekaligus. Setiap kelompok akan dipandu oleh seorang narasumber dan dua fasilitator yang akan menyampaikan materi dan sekaligus mendampingi mahasiswa dalam penyusunan proposal.
“Kami harapkan, program seperti ini dapat berlangsung tidak hanya satu kali, namun dilakukan secara berkala untuk membantu mahasiswa bisa lulus tepat waktu namun tetap dengan kualitas karya tulis yang dapat dipertanggungjawabkan,” tambah Bintan, Ketua Program Studi Jurnalistik FDIKOM, UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta di acara sama. (BHM)
************
Tentang Prodi Jurnalistik FDIKOM UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta
Prodi ini berdiri sejak 2004 melalui SK Dekan Dakwah dan Komunikasi sebagai. Konsentrasi Jurnalistik di bawah induk Jurusan/Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI). Sebagai bagian dari prodi lain di Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIKOM) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Prodi Jurnalistik fokus pengembangan ilmu komunikasi, khusunya di bidang jurnalistik. Selain itu, sebagaimana visi misi UIN Jakarta, prodi jurnalistik juga mengikuti integrasi keilmuan, keIndonesiaan, dan keislaman sebagai bahan kajian khusus yang masuk di beberapa matakuliah dalam kegiatan belajar mengajar.