Prodi Komunikasi Dan Penyiaran Islam Selenggarakan Sikopi Sesi Ketujuh
Program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam FDIKOM UIN Jakarta menyelenggarakan Diskusi Komunikasi dan Penyiaran Islam (SIKOPI) sesi ketujuh dengan mengangkat tema ”Etika dan Metode Berkomunikasi dalam Menyampaikan Pesan Dakwah Menurut Al-Qur'an" di Ruang Meeting lantai 2 FDIKOM pada Jumat (24/11).
Silaturahmi akademik ini diisi oleh narasumber, Masran dan moderator Umi Musyarrofah serta menghadirkan peserta dari kalangan dosen dan mahasiswa.
Melalui pembahasan materinya, Masran menjelaskan mengenai kajian tentang komunikasi dalam Al-Qur'an yang terdiri dari dua aspek, yaitu aspek eksistensial dan aspek esensial. Ia juga menerangkan bahwa metode dakwah dalam Al-Qur'an selama ini seringkali dibatasi dalam Q.S An-Nahl : 125 saja, padahal sebenarnya Al-Qur'an sendiri banyak memuat ayat terkait dengan metode dakwah.
Tanggapan mengenai materi Masran pun disampaikan oleh oleh Dosen KPI Tasman. Menurutnya, etika komunikasi sebagai masyarakat muslim yang mengacu pada masing-masing ayat pada makalah dapat kembali diperkaya.
Pelaksanaan SIKOPI ini berjalan dengan lancar disertai dengan diskusi yang dilakukan oleh para peserta.
Menurut penuturan Kaprodi KPI, Yopi Kusmiati, hasil diskusi SIKOPI nantinya akan dikembangkan menjadi buku yang dapat dibaca tidak hanya oleh sivitas akademika FDIKOM tetapi juga perguruan tinggi yang memiliki keilmuan KPI.
Reporter: Nurdiannisya Rahmasari