PERTEMUAN ANTARA SASKAWA PEACE FOUNDATION DENGAN FDIKOM UIN JAKARTA
PERTEMUAN ANTARA SASKAWA PEACE FOUNDATION DENGAN FDIKOM UIN JAKARTA

Pada hari Selasa, 30 Juli 2024, telah diadakan pertemuan antara perwakilan Sasakawa Peace Foundation dengan Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIKOM) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta untuk membahas persiapan dan partisipasi Dewi Laras Lestari serta Siti Sofiah Rahmawati dalam program Peace Study Tour di Hiroshima University tahun 2024. Pertemuan ini berlangsung di Gedung FDIKOM UIN Jakarta dan dihadiri oleh perwakilan Sasakawa Peace Foundation, Mr. Nobuyuki Konishi, Direktur Program Timur Tengah dan Asia, serta Ms. Sachiyo Ito. Selain itu, Dr. Gun Gun Heryanto, M.Si., Dekan FDIKOM UIN Jakarta, beserta seluruh jajaran dekanat juga turut hadir, didampingi oleh salah satu dosen Magister Manajemen Dakwah, Bapak Dr. Wahyu Prasetyawan, M.A.

Dalam pertemuan tersebut, Sasakawa Peace Foundation menyampaikan komitmen mereka untuk mendukung partisipasi kedua peserta dalam program tersebut, yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterlibatan mereka dalam upaya perdamaian global, khususnya melalui tema "Conflict and Collaboration in Natural Resource Management – Advancing Positive Peace and the SDGs". Sasakawa Peace Foundation juga menekankan pentingnya program ini dalam membangun kapasitas generasi muda untuk berkontribusi pada perdamaian dan pembangunan berkelanjutan.

Pihak UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Sasakawa Peace Foundation atas dukungan yang diberikan, baik dalam bentuk pendanaan maupun bimbingan selama persiapan kegiatan. Kedua peserta, Dewi Laras Lestari dan Siti Sofiah Rahmawati, juga menyatakan antusiasme mereka untuk mengikuti program tersebut dan berkomitmen untuk memanfaatkan pengalaman ini sebaik-baiknya dalam mendukung misi perdamaian di Indonesia.

Pertemuan ini ditutup dengan kesepakatan bersama bahwa komunikasi dan koordinasi antara semua pihak akan terus dijaga selama pelaksanaan Peace Study Tour 2024. Sasakawa Peace Foundation akan terus memantau perkembangan dan memberikan dukungan yang diperlukan agar partisipasi kedua peserta dapat berjalan lancar dan sukses.