Melangkah Bersama di Fun Walk and Fun Run: Merayakan Dies Natalis ke 34 dan Festival Dakwah
Melangkah Bersama di Fun Walk and Fun Run: Merayakan Dies Natalis ke 34 dan Festival Dakwah

Pada Sabtu, 07 September 2024, Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mengadakan acara Fun Walk and Fun Run dalam rangka merayakan Dies Natalis ke-34. Acara yang bertempat di Pelataran Fakultas Dakwah ini dihadiri oleh Civitas Akademika termasuk Mahasiswa, Dosen, dan Staff Fakultas Dakwah. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk mempererat silaturahmi antar Civitas Akademika serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan jasmani dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

Acara dimulai pada pukul 05.30 WIB dengan registrasi peserta, diikuti dengan persiapan acara dan arahan dari Yahya Saraka selaku penanggung jawab acara  Fun Run & Walk. Pada pukul 06.30, kegiatan dilanjutkan dengan pemanasan yang dipandu oleh Dinda, dan kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya sebagai bentuk penghormatan terhadap negara. Setelah itu, acara simbolis pelepasan balon dilakukan oleh Prof. Ali Munhanif, Ph.D selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, didampingi oleh Dekan Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi, Dr. Gun Gun Heryanto, M.Si, sebagai tanda dimulainya Fun Walk and Fun Run.

lari2

Kegiatan Fun Walk and Fun Run ini terbagi dalam dua kategori, yaitu kategori Run untuk peserta di sisi kiri dan Walk untuk peserta di sisi kanan. Acara ini berlangsung hingga pukul 08.00 WIB dan para peserta terlihat antusias mengikuti kegiatan dengan semangat tinggi. Selain berolahraga, acara ini juga diisi dengan kegiatan pembagian doorprize kepada peserta yang beruntung.

Setelah acara olahraga berakhir, pada pukul 08.30 dilakukan pemberian santunan kepada 100 anak yatim dan dhuafa yang bekerja sama dengan Baznas dan Rumah Zakat. Acara santunan ini menjadi penutup dari seluruh rangkaian acara Fun Walk and Fun Run, memberikan kesan yang mendalam dan menunjukkan komitmen Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi dalam berbagi dengan masyarakat sekitar.

sumbangan

Dengan demikian, acara Fun Walk and Fun Run Dies Natalis ke-34 ini tidak hanya sukses dalam mempererat hubungan internal antar Civitas Akademika, tetapi juga turut berkontribusi dalam kegiatan sosial melalui pemberian santunan. Fakultas berharap acara serupa dapat menjadi agenda tahunan yang terus mendukung kesehatan jasmani dan kepedulian sosial.

Tag :