LAZIS MD FDIKOM MELAKUKAN PENYALURAN PADA PROGRAM BIDUAN ( BINGKISAN DHUAFA TAHUNAN) DI KAMPUNG PAMULANG, CIPUTAT
LAZIS MD FDIKOM MELAKUKAN PENYALURAN PADA PROGRAM BIDUAN ( BINGKISAN DHUAFA TAHUNAN) DI KAMPUNG PAMULANG, CIPUTAT
Pada hari Selasa, tanggal 13 Juni 2023, LAZIS MD FDIKOM atau Laboratorium Amil Zakat Infaq Shodaqoh Fakultas Dakwah dan Ilmu  Komunikasi telah melakukan kegiatan penyaluran program Bingkisan Dhuafa Tahunan kepada masyarakat-masyarakat kurang mampu di daerah kampung pemulung dekat pasar ciputat dan kampung pemulung di kampung sawah. Tema program ini adalah “ Tebar Kepeduliaan Demi Kebahagiaan”.  Program ini dilakukan oleh Mahasiswa/Mahasiwi Konsentrasi ZISWAF berjumlah 10 perempuan dan 7 laki-laki. Yang diketuai oleh Saudara Difa Baladissalam Murodhi, sebagai sekertaris Arifah Putri Sabela dengan Izza Muzayyanah sebagai wakil  dan bendahara yaitu saudari Salsabila Apsaranti dengan Erlin Annisa sebagai wakil.  Penanggung Jawab Program Biduan ada 4 orang yaitu Difa Baladissalam Murodhi, Salsabila Apsaranti, Arifah Putri S. Program ini terlaksana karena LAZIS MD berkolaborasi dengan PSU ( Pos Solidaritas Umat) yakni organisasi di daerah setempat yang membantu dalam mendata warga yang ada di daerah kampung pemulung. Pada program ini hanya di hadiri oleh warga di daerah setempat 50 orang dan 48 orang on the spot. Program ini diselenggarakan untuk berbagi kebahagiaan dengan memberikan bingkisan dhuafa dan sembako. Dapat ambil pelajaran bahwa kita harus bersyukur atas nikmat rezeki yang Allah kasih, di dalam rezeki yang Allah kasih ada sebagian hak orang lain. Jangan melihat berapa besaran harga atau barangnya tetapi berapa besar rasa kasih sayang dan peduli dari kita untuk mereka sesama saudara seiman dan setanah air. Rasa kebahagiaan kita rasakan ketika melihat ukiran senyum indah dari para penerima manfaat,  bahwa bahagia mereka sangat sesederhana itu bisa makan dengan cukup tidak perlu lauk enak, bisa mencari nafkah dengan mendapatkan  banyak mengumpulkan barang-barang bekas. Tidak memikirkan bersih atau tidaknya tempat tinggalnya yang penting mereka nyaman dan tidak kehujanan. Tidak ada kehidupan yang perlu dibanggakan dan jangan meremehkan siapaun itu, sebab kita tidak tahu derajat siapa yang paling mulia bisa mereka lebih mulia kedudukannya dibanding kita. Kegiatan ini dimulai dengan registrasi peserta, pembukaan diisi dengan do’a dan sambutan sambutan oleh ketua harian LAZIS MD yaitu Difa Baladissalam Murodhi dan ketua PSU yakni Pak Ridwan. Setelah itu diisi dengan penampilan dari hasil kreativitas kaka LAZIS MD yakni mengajak bersholawat kepada tamu hadirin yang diisi oleh Arifah Putri Sabela, Elvara Nuzula, Alwayitri Tsaubiha dan Azzah Nur Laeli. Kemudian dilanjutkan pemberian materi oleh Habib Syekh Al-Habsy yang berisi tentang nikmat yang Allah berikan untuk makhluknya, jangan khawatir hidup di dunia yang sumpek ini karena semuanya sudah di atur oleh Allah SWT. Setelah itu dilakukan pembagian bingkisan sembako dan dilakukan kegiatan foto bersama dan diakhiri dengan Do’a yang dipimpin oleh saudara Samman Hamdi.