Benmarch Prodi Jurnalistik UIN Jakarta ke Universitas Brunai Darussalam.
Benmarch Prodi Jurnalistik UIN Jakarta ke Universitas Brunai Darussalam.

Pada 11 Desember 2018, Prodi Jurnalistik Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta berkunjung ke Sultan Omar ‘Ali Saifuddien Centre for Islamic Studies (SOASCIS) Universitas Brunai Darussalam. Tim dosen Prodi Jurnalistik yang berkesempatan melakuan kunjungan adalah Kholis Ridho, M.Si, Drs. Helmi Hidayat, MA, Bintan Humeira, M.Si dan Dra. Hj. Musfirah Nurlaili, MA. Tim dosen diterima oleh Deputi Direktur SOASCIS Pg Dr Norhazlin Pg Hj Muhammad, Prof. Dr. Mulyadhi Kartanegara, serta beberapa kolega dosen di sana.

Sebagai salah satu dari 250 Top Kampus dengan reputasi internasional versi the QS World University Rankings, UBD pantas dijadikan sebagai salah satu rujukan pengembangan kampus bercirikan keislaman. Tim Prodi Jurnalistik berkesempatan berdiskusi dengan kolega dan mahasiswa di UBD tentang dinamika Muslim Melayu di Asia Tenggara dan sekaligus belajar tentang pengelolaan kurikulum. Dalam kesempatan tersebut, Prodi Jurnalistik mendapatkan masukan tentang konsep pengembangan kampus bercirikan keagamaan dengan tetap mengedapkan ilmu pengetahuan modern. Dimana reputasi akademik mahasiswa dan dosen menjadi prioritas unggulan pada kampus ini, atau dalam istilah UIN Jakarta adalah menjadi indicator kinerja utama. (kr/mar)