Analisis Langkah Prabowo yang Isyaratkan Tempatkan Menteri Jokowi di Kabinetnya
Analisis Langkah Prabowo yang Isyaratkan Tempatkan Menteri Jokowi di Kabinetnya

FDIKOM, 14 Oktober 2024 – Dalam dua hari terakhir, pemanggilan calon menteri, wakil menteri, dan kepala badan untuk kabinet baru Presiden Prabowo Subianto telah menarik perhatian banyak pihak. Gun gun Heryanto, Dekan Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi juga Pakar Komunikasi Politik, memberikan pandangannya terkait pola pemanggilan tersebut.

Menurut Gun gun, ada tiga unsur utama dalam rekrutmen kabinet kali ini: politisi dari partai, tim relawan, dan profesional. “Meskipun ada beberapa nama dari era Joko Widodo, pola ini menunjukkan bahwa Prabowo ingin merangkul berbagai kalangan untuk menciptakan keseimbangan politik yang kuat dalam kabinetnya,” ungkap Gun gun.

Ia mencatat bahwa jumlah calon menteri dan wakil menteri kali ini terbilang besar, mencakup lebih dari seratus nama. “Proses ini menunjukkan adanya politik akomodasi yang sangat kental, dengan banyaknya nama yang terlibat dalam proses koalisi,” tambahnya.

Dalam konteks ini, Gun gun juga menyoroti kehadiran beberapa menteri dari pemerintahan sebelumnya, termasuk Sri Mulyani di Kementerian Keuangan, yang diharapkan dapat memberikan keberlanjutan dalam pengelolaan anggaran. “Kondisi ini memungkinkan kabinet baru untuk langsung bergerak tanpa harus memulai dari nol,” jelasnya.

Sementara itu, penempatan nama-nama baru seperti Raffi Ahmad dan Giring Ganesha dalam posisi yang berhubungan dengan ekonomi kreatif menandakan adanya fokus baru terhadap sektor ini. “Ada kebutuhan strategis untuk mengelola pariwisata dan ekonomi kreatif secara terpisah agar masing-masing sektor dapat berkembang optimal,” jelas Gun gun.

Dengan rencana pembekalan untuk calon menteri dan wakil menteri yang dijadwalkan berlangsung besok, publik masih menunggu kejutan-kejutan lain yang mungkin muncul dalam komposisi kabinet Prabowo.

Gungun menutup diskusinya dengan menyatakan harapannya agar kabinet yang terbentuk dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan pembangunan Indonesia ke depan.

Sumber : Kompas Tv (https://www.youtube.com/watch?v=tbszAtvefxc)