Sarah Nabila Muklis Mahasiswi FDIKOM Sukses Harumkan UIN Jakarta dengan Meraih Juara 1nd Runner Up Putri Hijab Provinsi Banten 2021

Mahasiswi Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi, Sarah Nabila Muklis mengharumkan nama FDIKOM dan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta karena berhasil meraih prestasi sebagai juara 1nd Runner Up Putri Hijab Provinsi Banten 2021, dan akan mewakili Provinsi Banten dalam ajang pemilihan Putri Hijab Indonesia 2021 yang akan digelar di Kota Bandung, Jawa Barat. Acara ini diselenggarakan oleh Putri Hijab Indonesia secara virtual. Sarah berhasil menduduki jajaran Top 3 Putri Hijab Provinsi Banten 2021 setelah mengalahkan puluhan finalis.
Hasil yang diraihnya ditempuh setelah melewati beberapa tahapan, yaitu seleksi berkas, tes tulis tahap 1, pembuatan video review produk, pembuatan video fashion hijab milenial melalui Instagram, vote like di Instagram, tes tulis tahap 2, dan wawancara langsung bersama CEO Putri Hijab Indonesia. Semua rangkaian audisi ini di selesaikan dengan baik oleh Sarah, karena baginya apapun keputusan yang diambil olehnya harus dijalankan dan diselesaikan dengan usaha terbaik dan maksimal.
Dalam audisi ini, Sarah pasrahkan semua hasilnya kepada Allah setelah usaha yang dilakukannya di tahap 1 secara maksimal. Akhirnya diumumkan Top 10 Putri Hijab Provinsi Banten pada tanggal 24 Agustus 2021 dan Sarah berhak melanjutkan ke tes tulis tahap 2 dan wawancara.

Sebelum sesi wawancara, kesepuluh finalis harus mengisi tes tulis tahap 2 terlebih dahulu. Selanjutnya melakukan tes wawancara secara virtual bersama CEO Putri Hijab Indonesia Lidya Agustin, sampai pada akhirnya diumumkan secara resmi melalui SK Putri Hijab Indonesia dan akun resmi Instagram Putri Hijab Provinsi Banten bahwa Sarah Nabila Muklis berhasil meraih Juara 1nd Runner Up Putri Hijab Provinsi Banten 2021 yang nantinya akan mewakili Provinsi Banten dalam ajang pemilihan Putri Hijab Indonesia 2021 yang akan digelar di Bandung, Jawa Barat pada Desember mendatang.

Setelah menyandang gelar sebagai Putri Hijab Banten ini, Sarah berharap dapat mengajak dan memotivasi banyak muslimah supaya bangga berhijab, bahwa hijab bukanlah penghalang bagi seorang muslimah untuk mengeksplore dirinya dalam melakukan segala aktivitas untuk mengembangkan kemampuan dalam meraih kesuksesan.
Lalu Sarah berharap dapat bersama-sama dengan muslimah lainnya dalam memperkenalkan hijab yang baik dan pemakaiannya sesuai dengan syariat Islam dengan cara damai, seperti mengikuti trend-trend terkini namun tetap sesuai ajaran Islam agar penyampaian pesan tersebut dapat diterima oleh kaum wanita dengan baik. Hal ini tentunya juga menjadi jalan syiar dakwah dalam menebarkan kebaikan dan kebermanfaatan yang lebih luas lagi.