Prodi Manajemen Dakwah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Selenggarakan Workshop Percepatan Kelulusan Tepat Waktu dengan Tema Penelitian Kualitatif
Jakarta, 10 September 2024 – Program Studi (Prodi) Manajemen Dakwah, Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mengadakan acara Workshop Program Percepatan Kelulusan Tepat Waktu dengan tema "Penelitian Menggunakan Metodologi Kualitatif". Kegiatan ini berlangsung di Ruang Teater lantai 2 Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi. Workshop ini dihadiri oleh mahasiswa angkatan 2020, 2021, dan 2022 dengan tujuan mempersiapkan mereka agar dapat lulus tepat waktu.
Pembukaan oleh Kaprodi Manajemen Dakwah
Amirudin, M.Si., selaku Ketua Program Studi Manajemen Dakwah, menyampaikan sambutannya dengan menekankan pentingnya kelulusan tepat waktu bagi mahasiswa. "Percepatan kelulusan merupakan cita-cita dari Prodi Manajemen Dakwah. Kami menginginkan mahasiswa tidak hanya lulus tepat waktu, tetapi juga dengan kualitas yang baik," ujar Amirudin. Ia berharap program ini dapat membantu mahasiswa dalam menyelesaikan tugas akhir mereka dengan baik.
Sambutan Wakil Dekan I Bidang Akademik
Dr. Fita Fathurokhmah, M.Si., Wakil Dekan I Bidang Akademik, turut memberikan sambutan. Ia mengingatkan mahasiswa agar selalu mengikuti pedoman penulisan skripsi sesuai standar yang berlaku. "Lulus tepat waktu adalah impian Prodi, orang tua, dan terutama mahasiswa sendiri. Untuk mencapainya, kalian harus mengikuti pedoman dan melewati tantangan dengan semangat. Kunci kebahagiaan adalah memiliki mimpi, dan kunci kesuksesan adalah mewujudkannya," jelas Fita.
Materi Narasumber
Ahmad Munawaruzaman, M.Si., hadir sebagai narasumber utama dalam workshop ini. Ia memberikan materi tentang metodologi penelitian kualitatif yang dapat diterapkan mahasiswa dalam penyusunan skripsi. Ia juga mengangkat beberapa contoh topik penelitian seperti efektivitas pemasaran lembaga travel dalam meningkatkan jumlah jamaah dan optimalisasi pelayanan lembaga Ziswaf dalam meningkatkan kepuasan donatur. Ahmad juga menekankan pentingnya perumusan masalah penelitian, pembatasan masalah, serta penggunaan teori dan fakta untuk menganalisis gap penelitian.
Workshop ini juga dipandu oleh Rochimah Imawati, M.Psi. selaku moderator, yang membantu mengarahkan diskusi agar berjalan interaktif dan memberikan ruang bagi mahasiswa untuk bertanya.
Acara ini diharapkan mampu memacu semangat mahasiswa untuk menyelesaikan tugas akhir mereka tepat waktu dan dengan kualitas yang sesuai harapan.
(AH)