
Jum’at, 06 Desember 2019, Laboratorium Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi, kembali mengadakan pengajian ASN. Acara dihadiri oleh pimpinan, dosen dan karyawan. Tema yang diusung kali ini adalah Parenting Islami: Upaya Menanggulangi Kecanduan Gadget Anak Usia Dini dengan penceramah Ustadzah Nasichah, MA. dan Rochimah Imawati, M.Psi. Keduanya adalah dosen Fidikom. Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Ade Masturi, beliau adalah Kepala Laboratorium sekaligus Koordinator Pengajian ASN Fidikom.
Ustadzah Rochimah dalam ceramahnya menjelaskan faktor yang mempengaruhi kecanduan gadget, diantaranya karena kemajuan teknologi, juga karena pola asuh dan kesibukan orang tua. Selain itu, kecanduan gadget juga dipengaruhi oleh faktor sosial (Lingkungan). Sementara menurut penceramah kedua Ustadzah Nasichah bahwa faktor keluarga sangat dominan dalam mencegah anak dari kecanduan gadget. Bahkan yang paling penting adalah keteladanan dari orang tua.
Siti Napsiah selaku Wakil Dekan 1 yang hadir pada acara itu, mengatakan bahwa gadget selain memiliki efek negatif juga terdapat sisi positifnya, misalnya anak lebih kreatif dalam menyelesaikan masalah dilingkungannya karena terbiasa bermain game yang menuntut penyelesaian masalah.
Kuncinya adalah mengajarkan kedisiplinan kepada anak termasuk dalam menggunakan gadget agar tidak menimbulkan mudharat. Dalam sabda Rasulullah SAW: "Ajarilah anak-anakmu sesuai dengan zamannya, karena mereka hidup di zaman mereka bukan pada zamanmu. Sesungguhnya mereka diciptakan untuk zamannya, sedangkan kalian diciptakan untuk zaman kalian". Artinya, ilmu itu bersifat dinamis dan tidak tetap, keberadaannya menyesuaikan dengan kondisi sekarang dan kehidupan masa depan.
Sebagian peserta berbagi pengalaman terkait masalah dan solusi kecanduan gadget yang dialami keluarga masing-masing.
"Saya pribadi memberikan syarat kepada anak saya yang akan bermain gadget. Syaratnya yaitu harus membaca al-Qur'an terlebih dahulu sebelum bermain gadget." sebut Maryu, salah satu peserta pengajian.
Sebagai respon dari peserta narasumber menyampaikan kesimpulan akhir bahwa orang tua harus mengerti perkembangan teknologi khususnya gadget sehingga mudah mengontrol anak dalam penggunaan gadget tersebut.
Pengajian diakhiri dengan pemberian cinderamata dari Wadek I kepada kedua orang narasumber, lalu dilakukan foto bersama.