
Magister Komunikasi Penyiaran Islam UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Attaqwa Bekasi melakukan Memorandum of Understanding (MoU) pada Senin (20/6) di Gedung KH. Noer Ali STAI Attaqwa Bekasi.
MoU itu bertujuan untuk meningkatkan serta memupuk hubungan antar kedua belah pihak dalam melakukan Tridarma Perguruan Tinggi, yaitu kegiatan Riset, Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian, Pelatihan dan Publikasi kajian ilmiah.
Ketua Prodi Magister KPI, Dr. Tantan Hermansah mengatakan, MoU ini dapat meningkatkan kolaborasi antara UIN Jakarta dengan STAI Attaqwa Bekasi dalam hal riset dan pengabdian masyarakat.
MoU dilakukan bersamaan dengan kegiatan workshop Pembekalan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Kuliah Kerja Nyata (KKN) Berbasis Penelitian. Workshop dihadiri oleh dosen tetap STAI Attaqwa Bekasi.

Ketua STAI Attaqwa Bekasi, Dr. M. Abid Marzuki, M.Ed. menyambut baik kegiatan workshop KKN Berbasis Penelitian ini. Ia juga berharap MoU ini dapat berkesinambungan sehingga memberikan manfaat kepada kedua belah pihak.