Kelompok 9 Praktikum Profesi Makro (Kerukunan Umat Beragama) Gelar NOBAR Film Toleransi Bersama Anak-anak dan Masyarakat Desa Tegalurung
[caption id="attachment_9050" align="alignleft" width="349"] ,[/caption]
(4/10/2022) Kelompok 9 Praktikum Profesi Makro, dengan tema Kerukunan Umat Beragama, Program Studi Bimbingan dan Penyuluhan Islam UIN Syarif Hidayatullah Jakarta masa bakti 2022 melaksanakan kegiatan acara NOBAR (Nonton Bersama) Film Toleransi.
Acara ini berlangsung dan bertempatan di Penataran Masjid Jami Nurul Huda, Desa Tegalurung, Kecamatan Legonkulon, Kabupaten Subang, Provinsi Jawa Barat. Acara dimulai pada pukul19.38 WIB. Dipimpin oleh saudari Miftahul Atikah dan disetiap film akan ada short quiz yang di pimpin oleh saudari Nur Shofia Hasan, acara dibuka dengan diawali oleh menonton film:
1. Nusa: Toleransi
2. Adit, sopo, jarwo
3. Upin dan Ipin: gong xi fa chai (bagian 1)
4. Film pendek Kemendikbud: toleransi beragama
Acara ini merupakan acara perdana berskala besar pada Praktikum Makro. Kelompok 9 memilih waktu kegiatan malam hari dikarenakan, waktu itulah banyak masyarakat memiliki waktu luang, dan kami mengetahui bahwa dekat dari tempat NOBAR terdapat Reboan yang pengertiannya sama saja dengan pasar malam. Disana, masyarakat biasanya berkumpul untuk bermain, mencari jajanan ringan, dan berbincang . Sehingga kami pikir waktu itu sangat strategis untuk mengundang banyak orang bergabung dalam acara NOBAR kami.
Dihadiri oleh beberapa tamu undangan seperti kepala seksi kesejahteraan sosial, pemimpin pengajian ibu-ibu Jami Nurul Huda, perwakilann kelompok makro lain, anak-anak remaja sekitaran basecamp, anak-anak SD dan anak-anak pengajian.
Pada penayangan Film pertama yaitu Nusa: Toleransi, penonton yang hadir menonton dengan seksama sambil memakan cemilan yang telah kelompok 9 bagikan diawal acara. Setelah menonton maka akann ada short quiz mengenai nilai dalam film, dimana yg bisa paling cepat menjawab akan diberikan hadiah berupa makanan-makanan ringan.
Film kedua, adit sopo jarwo. Anak-anak sangat terhibur dikarenakan terdapat humor dalam film tersebut. Anak-anak terlihat makin antusias dan aktif mengomentari film karena kelakuan-kelakuan karakter dalam Film. Selanjutnya diadakan short quiz kembali, mengenai karakter dalam film.
Film ketiga Upin Ipin: gong xi fa chai (bagian 1). Terlihat anak-anak sudah tidak asing dengan film tersebut. Tetapi mereka tetap terhibur dan tertawa bersamaa menikmari berjalannya Film. Walau sudah lama berjalan waktu, mereka tetap setia menonton. Dilanjutkan sesi short quiz mengenai agama dalam film.
Dan film pendek selanjutnya yang kami tampilkan ialah film pendek Kemendikbud: Toleransi Agama. Anak-anak tenang menonton dan masih fokus. Dalam film menerangkan mengenai macam-macam nya agama yang berada di Indonesia. Sehingga film ini dapat menambah pengetahuan anak-anak.Untuk yang terakhir kelompok 9 menayangkan cuplikan-cuplikan tentang UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Dengan diadakannya Program kerja ini, dapat menumbuhkan jiwa sosial antar masyarakat, menghibur dan juga melepaskan rasa penat dan dapat membwrikan inspirasi kepada khalayak yang menonton untuk mengaplikasikan sikap toleransi dalam lingkungan sosial.
Terakhir penutup dipimpin oleh saudari Nur Shofia Hasan, dan acara berakhir pada pukul 20.50 WIB