PERAK 2021: Tantangan bagi Pekerja Sosial di Era 4.0
Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (Fdikom) UIN Jakarta menandatangani surat kerja sama dengan beberapa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN). Acara ini bertempat di Hotel Java Heritage, Purwokerto pada (24/9).
Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) oleh Dekan Fdikom UIN Jakarta, Supartro dengan Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Yogyakarta, Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Bandung, Dekan Fakultas Dakwah UIN Banten, Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikiasi IAIN Bunga Bangsa Cirebon, Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sumatra Utara Medan serta Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah IAIN Ponorogo.
Nota kesepahaman tersebut menjadi dasar pengembangan fakultas masing-masing dalam tiga matra utama yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, khususnya implementasi kampus merdeka dan merdeka belajar.
Acara penandatangan tersebut berlangsung khidmat dan sederhana disela-sela pertemuan Forum Dekanat Fakultas Dakwah dan Komunikasi Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) se-Indonesia yang diselenggarakan di UIN Saifuddin Zuhr Purwokerto. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilakukan oleh Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi se-Indonesia.
Menurut Ketua Forum Dakanat Fdikom PTKAI Se-Indonesia sekaligus Dekan Fdikom UIN Jakarta, Suparto menjelaskan secara rinci tentang MoU.
”MoU merupakan dokumen tertulis yang menjadi bukti kesepakatan dua perguruan tinggi keagamaan Islam negeri untuk mengembangkan dan membangun keilmuan dakwah dan komunikasi yang responsif terhadap perkembangan zaman dan kerja sama antar lembaga adalah keniscayaan apabila perguruan tinggi berkeinginan mencapai visi dan misinya.”
Reporter Ainun Kusumaningrum; Editor Fauzah Thabibah
Berita ini telah dimuat di web dnktv.uinjkt.ac.id