UIN EDUCATION EXPO FAKULTAS ILMU DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI 2018
Halaman Gedung Rektorat, FIDIKOM Online __ 26 dan 27 Februari 2018 menjadi tanggal pagelaran pameran pendidikan (Education Expo) sebagai upaya UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mengenalkan dan mengajak kepada para calon mahasiswa/i dari berbagai sekolah untuk mengenal dan mengetahui program studi, jurusan serta kegiatan apa saja yang ada di UIN Syarif Hidyatullah Jakarta yang tidak hanya terbatas pada ilmu keagamaan saja, tetapi sudah merambat ke ilmu sosial.
Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi adalah salah satu fakultas yang ikut berkontribusi dalam menyukseskan acara tersebut. Fidikom mengenalkan lab DnK TV dan RDK (Radio Dakwah dan Komunikasi) kepada para calon mahasiswa/i, tidak sedikit dari mereka yang sangat berantusias untuk mencoba secara langsung menjadi penyiar ataupun menjadi presenter.
Acara yang berlangsung selama 2 hari tersebut mampu menarik para siswa/i yang berasal dari sekolah-sekolah negeri maupun swasta daerah Jakarta dan sekitarnya untuk datang dan melihat langsung acara Education Expo yang diselenggarakan oleh UIN Syarif Hidayatullah Jakarta khususnya booth di Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi. Fidikom menjadi fakultas yang banyak dikunjungi para calon mahasiswa/i tersebut, terlihat dari banyaknya pengunjung yang datang ke booth fidikom yang mencapai ± 1.000 orang.
Dalam pembukaan Education Expo tersebut, Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Prof. Dr. Dede Rosyada, MA mengatakan dalam sambutannya bahwa banyak fakultas-fakultas dengan bidang keilmuan lain yang menjadi pilihan favorit para calon mahasiswa/i selain bidang ilmu keagamaan, baik bidang ilmu alam, ilmu sosial, maupun ilmu terapan.
Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 – 16.00 WIB ini merupakan rangkaian penerimaan mahasiswa baru 2018 yang bertujuan untuk memberikan informasi kepada masyarakat khususnya para calon mahasiswa/i tentang UIN Jakarta sehingga dijadikan pilihan pertama dan utama ketika akan melanjutkan ke jenjang perkuliahan. (SRK)