HMPS Jurnalistik Gelar Literasi Media 2021

Himpunan Mahasiswa Program Studi Jurnalistik (HMPS Jurnalistik) menggelar kegiatan Literasi Media bertajuk Ramadhan Talk: “Memanfaatkan Media Sosial Untuk Bersedekah” secara virtual melalui zoom meeting pada Sabtu (24/4).

Literasi Media tahun 2021 merupakan kegiatan yang dikemas secara online dan offline. Kegiatan online ini berupa webinar yang dihadiri oleh Wakil Dekan 3 Bidang Kemahasiswaan Cecep Castrawijaya, Ketua Program Studi Jurnalistik Kholis Ridho, dan Sekretaris Program Studi Jurnalistik Lili Musfirah Nurlaili serta pemateri webinar yaitu Rahmat Hidayat dan Ramdhanul Fajri. Dengan dihadiri lebih dari 60 peserta, kegiatan Literasi Media berjalan dengan lancar. Hal ini dapat terlihat dari para peserta yang antusias bertanya saat sesi tanya jawab berlangsung.
Adapun kegiatan santunan anak yatim dan piatu dilakukan secara offline dengan memberikan sejumlah bingkisan dan uang tunai dari donasi yang sudah terkumpul sebelumnya. Selain santunan anak yatim dan piatu, kegiatan lainnya ialah “Takjil On The Road” atau kegiatan membagikan takjil gratis yang dilaksanakan di depan Kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dengan target penerima takjil yaitu para pengendara sepeda motor dan mobil.


Literasi Media ini diharapkan mampu menyadarkan antar sesama manusia akan pentingnya berbagi dan mengajak masyarakat untuk memanfaatkan media sosial untuk bersedekah serta menjadi sarana edukasi bagi masyarakat mengenai media dan perubahannya dalam berbagai aspek baik dalam tujuan maupun fungsinya.